May 18, 2014

5 Fakta Unik Piala Dunia Brasil 2014



Ajang turnamen sepak bola paling bergengsi di seluruh jagat raya ini hanya tinggal menghitung hari sebelum acara pembukaan akan diadakan, tepatnya pada 12 Juni 2014. Seluruh penduduk dunia, dari fans setia olah raga sepak bola hingga orang awam pasti tidak ingin melawatkan aksi-aksi para pahlawan lapangan hijau mereka, contoh saja, Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, Wayne Rooney, Mesut Ozil, dll. 


Namun tahukah, dalam piala dunia kali ini terdapat beberapa fakta menarik yang patut kamu ketahui. Tanpa basa-basi mari kita ulas fakta pertama hingga ke lima piala dunia Brazil 2014!


1. 36 tahun adalah waktu yang diperlukan Amerika Selatan untuk kembali menjadi tuan rumah piala dunia




Amerika Selatan memiliki negara-negara penghasil pemain sepak bola terbaik di dunia, sebut saja Brazil, Argentina, Kolombia, Chili dan Ururguay. Namun tahukah kamu bahwa terakhir kali salah satu dari negara-negara tersebut menjadi tuan rumah adalah pada saat piala dunia 1978, yaitu Argentina yang menjadi tuan rumah. Pada saat itu juga Argentina menjadi juara untuk pertama kalinya dalam sejarah turnamen empat tahun sekali tersebut.


2. Pertama kali dalam sejarah tuan rumah piala bukan dari negara Eropa 2 kali berturut-turut




Ajang sebelumnya, Afrika Selatan menjadi tuan rumah piala dunia dan kali ini Brazil menjadi tuan rumah. Biasanya piala dunia akan di adakan di negara Eropa lalu di adakan di luar Eropa lalu kembali lagi ke Eropa. Namun ini adalah pertama kali terjadi dalam sejarah piala dunia diadakan di luar Eropa 2 kali berturut-turut. Dan lagi-lagi piala dunia 2018 akan kembali di adakan di Eropa, yaitu Rusia.


3. Piala dunia 2014 adalah ajang empat tahunan termahal dalam sejarah




Brazil benar-benar ingin menekankan bahwa mereka adalah raja sepak bola. Tidak hanya dalam kualitas pemain saja, negara samba ini mengucurkan dana 14-16 miliar dolar atau sekitar 125-145 triliun rupiah dalam ajang kali ini yang di adakan di negara mereka. Sebelumnya piala dunia Jerman 2006 merupakan yang termahal kedua yaitu 6 miliar dolar atau sekitar 54 triliun rupiah, lalu di urutan ketiga di ikuti piala dunia Jepang-Korsel 2002, seharga 5 miliar dolar atau 45 triliun rupiah. Piala dunia sebelumnya yang di adakan di Afrika Selatan merupakan termahal keempat, yakni seharga 4 miliar dolar atau sekitar 36 triliun rupiah.


4. Skuat termahal piala dunia 2014: Brazil




Tidak diragukan lagi bahwa Brazil adalah rumah dari pemain sepak bola anyar yang berkarir tersebar di seluruh negara Eropa, sebut saja Neymar, Thiago Silva, David Luiz, Hulk, dll. Jadi tidak heran bila skuat Brazil merupakan yang termahal berdasarkan harga transfer pemain, yakni 507,8 juta Euro. Juara dua di kuntit oleh Spanyol. Negara asal Iker Casillas, Andreas Iniesta, Xavi Hernandez, dkk tersebut memiliki skuat yang bernilai tidak jauh dari Brazil, yakni 504 juta Euro. Di urutan ketiga tidak ketinggalan Negara asal pemain pemilik 4 gelar pemain terbaik dunia, Argetina, seharga 475,2 juta Euro.


4. Pemain termahal piala dunia 2014: Lionel Messi




Menurut Pluri Consultoria, pemain asal Argentina, Lionel Messi, merupakan pemain termahal di ajang piala dunia kali ini, seharga 139,6 juta Euro. Lalu diikuti oleh Cristiano Ronaldo seharga 104,2 juta Euro dan Neymar diurutan ketiga, seharga 67,4 juta Euro.


5. Pemenang piala dunia 2014 akan mendapatkan 315 miliar rupiah




Pemenang piala dunia 2014 akan mendapatkan uang hadiah sebesar 315 miliar rupiah, atau 35 juta dolar. Hadiah ini berjumlah lebih besar ketimbang yang didapat Spanyol, juara 4 tahun lalu, yaitu 'hanya' sebesar 31 juta dolar atau sekitar 280 miliar rupiah. FIFA akan memberikan 25 juta dolar kepada runner up  kali ini, lalu 22 juta dolar kepada juara 3.


Sekian 5 fakta unik piala dunia 2014 kali ini. Mari kita nantikan pertandingan yang sebenarnya pada 12 Juni 2014.
»»  Read More...

January 2, 2014

5 Situs Kencan Online Paling Aneh

Jejaring internet juga mempunyai beberapa situs yangmana merupakan salah satu media yang dapat membantu kamu kepada kamu yang sedang mencari jodoh. Situs – situt tersebut disediakan untuk mengajak kamu berkencan online dengan si dia. Namun situs – situs tersebut tidak semuanya digambarkan secara romantis. Melainkan situs – situs tersebut adalah situs online paling aneh yang pernah ada.
Penasaran seperti apa ? yuk, mari kita simak:

1. Situs Kencan untuk Orang – orang Jelek


Selama ini kamu kurang merasa percaya diri dalam mencari pasangan. Mungkin karena fisik dan postur tubuh kamu yang belum mencukupi lever pria atau wanita lawar. Jangan khawatir, ada salah satu situs online yaitu www.theuglybugball.com. Situs ini mengadakan kencan online bagi para pria atau wanita yang mempunyai fisik kurang atu jelek.

2. Situs Kencan untuk yang Suka Selingkuh


Perselingkuhan memang merupakan salah satu hal yang paling menyakitkan bagi seseorang yang telah berkeluarga. Namun , kali ini ada situs yang memng diperuntukan bagi orang – orang yang suka selingkuh yaitu www.ashleymadison.com. Di dalam situs ini merupakan suatu pertemuan orang – orang yang suka selingkuh. ‘Hidup ini singkat. Jadi berselingkuhlah!’inilah tagline dari situs tersebut. Bagaimana pendapatmu ?

3. Situs Kencan untuk Orang tua Tercinta


Situs kencan www.mylovelyparent.com ini dibentuk dengan tujuan mencarikan orangtua tercinta kita yang tidak berpasangan. Dalam situs ini mempunyai banyak pilihan calon kekasih bagi para orangtua kamu yang menurut kamu ituadalah orang yang tepat mendampinginya.

4. Situs Kencan Penderita Penyakit Seksual

Situs www.positivesingles.com merupakan situs yang hanya diperuntukan bagi penderita Penyakit Menular seksual. Penderita PMS (Penyakit Menular Seksual) di dunia ini tidak hanya kamu saja, melainkan masih banyak orang lain yang sama nasibnya seperti kamu yaitu menderita PMS. Jadi, buat kamu yang menderita penyakit seperti ini bergabunglah dan buang jauh – jauh rasa malu yang kamu alami.

5. Situs Kencan Khusus Para Vampir


Nah, ini dia situs yang paling unik dan mengejutkan. Situs vampirepassions.com dibentuk khusus bagi kamu yang ingin mencari pasangan seperti vampir. Jika kamu para fans Edward Cullen, begabunglah disitus ini.

»»  Read More...